Walikota Bekasi, H. Rachmat Effendy meninjau pelaksanaan Vaksinasi

Kamis, 15 Juli 2021

foto : Walikota Bekasi, H. Rachmat Effendy

KOTA BEKASI, Exposeupdate.com – Kamis, (15/7/2021). Walikota Bekasi, H. Rachmat Effendy beserta jajarannya meninjau pelaksanaan vaksinasi yang dilaksanakan pada Hari Kamis, 15 Juli 2021 di pos RW 012, Kelurahan Cimuning, Kecamatan Mustika Jaya.

Dalam pelaksanaan vaksinasi tersebut, dihadiri oleh warga RW 010, 011, 012 dan 024 Kelurahan , yang jumlah pesertanya kurang lebih 400 orang, dengan sasaran warga dengan usia 18 tahun keatas.

foto : Redaksi Expose Update

Pelaksanaan vaksinasi tersebut dilakukan oleh petugas nakes dari Puskesmas Kelurahan Cimuning dan petugas dari nakes Kecamatan Mustika Jaya, Bekasi.

Walikota yang juga didampingi oleh Camat Mustika Jaya, Gutus dan Lurah Cimuning, Martam menyambut baik pelaksanaan vaksinasi tersebut yang berjalan lancar. (Kamtono)

Baca Juga

Berita Terkait

ExposUpdate