Menakar Sepak Terjang AS Roma Musim depan di bawah Asuhan Sang “The Special One”

Kamis, 6 Mei 2021

foto : Getty images/ Dean Mouhtaropoulos

JAKARTA, Exposeupdate.com – 5/5/2021, As Roma secara mengejutkan telah merekrut Jose Mourinho sebagai pelatih mereka untuk musim depan, menggantikan Paulo Fonseca. Sebuah proyek yang cukup ambisius bagi Klub berjuluk Srigala Roma ini dengan merekrut pelatih Top, cerdas dan berprestasi seperti Jose Mourinho. Pertanyaannya adalah bagaimana kira-kira sepak terjang mereka musim depan di tengah persaingan Liga Italia yang semakin ketat ?

Skuad AS Roma musim ini bisa dikatakan cukup bagus. Mereka dihuni oleh beberapa pemain Top dari berbagai lini. Ada Edin Dzeko, Borja Mayoral, Pedro dan Zaniolo sebagai penggedor serangan. Ada Javie Pastore an Henrikh Mkhitayan sebagai punggawa lini tengah. Dan ada Nama Chris Smalling sebagai pemain Top di lini pertahanan. Andai AS Roma mampu memeperthankan bintang-bintangnya dan membeli pemain dengan tepat maka sangat mungkin Roma bersaing untuk finis di zona Liga Champion musim depan.

Persaingan Liga Italia akan lebih seru musim depan. Setelah dominasi Juventus diruntuhkan Inter Milan musim ini terlihat di tabel klasemen bahwa klub-klub seperti Atlanta, Lazio, dan Napoli juga semakin tangguh dan mampu mengganggu dominasi klub raksasa. Klub Raksasa seperti Juventus, Inter Milan dan Ac Milan sudah pasti akan menjadi pesaing berat bagi AS Roma untuk menjadi juara. Hal yang paling realistis bagi Roma adalah mengungguli tim-tim seperti Lazio, Napoli dan Atlanta untuk berada di Zona Liga Champion. Mental juara Jose Mourinho sebagai pelatih dengan banyak prestasi akan di uji musim depan. Fans Roma Sudah pasti Rindu dengan gelar Scudetto.

Catatan yang menyendat kiprah AS Roma musim ini ialah lini pertahanan yang cukup banyak kemasukan Gol. Tercatat hingga pekan ke 34 AS Roma sudah kebobolan 53 gol di bawah asuhan Fonseca. Bukti paling mengejutkan adalah kelahan Roma di semifinal Eropa League melawan Manchester United dengan skor 2-6. Hal ini akan menjadi catatan yang patut di sorot oleh Jose Mourinho yang terkenal juga sebagai pelatih yang jago dengan teknik pertahanannya.

Jumlah Gol yang diciptakan AS Roma hingga pekan 34 adalah 58 pun juga masih kalah dengan tim-tim seperti Napoli dan Atlanta yang mampu menembus angka 70 gol. Tim-tim yang berada di atas Roma di tabel klasemen musim ini adalah tim-tim dengan lini serang yang produktif dan pertahanan yang kuat. Musim depan hal tersebut akan menjadi PR bagi AS Roma untuk menggapai gelar Juara bersama Jose Mourinho. Klub-klub pesaing roma di 7 besar adalah klub-klub tangguh dengan pelatih yang juga Top. Pertanyaanya adalah bagaimana Sepak Terjang AS Roma musim depan di bawah asuhan sang “The Special One” ? (Wil).

Jurnalis : Muhammad Wildan Habibillah

Baca Juga

Berita Terkait

ExposUpdate