PALU, Exposeupdate.com – Minggu, (17/11/2024). Calon Wali Kota Palu, Hadianto Rasyid jawab keluhan warga soal kondisi jalan dan drainase saat berkunjung ke Jl. Lalove, Kelurahan Nunu pada Sabtu sore, 16 November 2024.
Di sana, Petahana Pilwalkot Palu ini menampung aspirasi dan keluhan warga selama masa jabatannya 3,5 tahun belakangan.
Salah seorang warga menyampaikan keinginannya agar jalan di kawasan pemukiman mereka diaspal.
Tak Hanya itu, mereka juga meminta pembuatan atau perbaikan drainase, untuk menanggulangi air tergenang di kawasan pemukiman.
Menjawab hal ini, Hadianto Rasyid memberikan jawaban angin segar pada warga di lingkungan tersebut.
Dia menjelaskan bahwa penganan masalah sosial lingkungan itu dilakukan dengan pembangunan berbasis kawasan.
“Jadi kita akan lakukan revitalisasi seluruh kawasan, termasuk kawasan UMKM yang ada di sekitar Jembatan Lalove, sehingga jadi rapi dan jadi lokasi tujuan,” ujarnya.
“Sehingga wilayah-wilayah yang ada akan terus mendapat perhatian pemerintah agar jadi lebih baik,” tambahnya.
Termasuk lanjutnya, dengan perbaikan jalan dan pembangunan jaringan drainase.
“Olehnya, dengan pembangunan berbasis kawasan itu, tentu jalannya akan diperbaiki dan drainase juga akan dibuatkan,” ujarnya.
“Pokoknya sebelum saya meninggalkan Kota Palu seoptimal mungkin, setiap apa yang sudah saya sampaikan saya usahakan untuk bisa diselesaikan,” terangnya.
Di akhir pertemuan, Hadianto Rasyid juga kembali mengajak warga Kota Palu untuk taat membayar pajak bumi dan bangunan.
Sebab kata dia, dari pajak itulah pemerintah melakukan pembangunan dan perbaikan fasilitas-fasilitas publik. (BungPut)