Giat Cooling System, Personel Polsek Cabangbungin Berikan Imbauan Kamtibmas

Kamis, 28 November 2024

BEKASI, Exposeupdate.com Kamis, (28/11/2024). Personel Polsek Cabangbungin melaksanakan kegiatan Cooling System di Kp. Tapak Serang RT.05 RW.03, Desa Lengah Jaya, Kecamatan Cabangbungin, Kabupaten bekasi, Kamis, (28/11/2024).

Kapolsek Cabangbungin AKP Basuni dalam keterangannya mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan pentingnya menjaga persatuan dan ketertiban di tengah masyarakat, setelah Pilkada 2024.

Sementara, Bhabinkamtibmas Desa Lenggah Jaya Aipda Kasan Kusniadi dalam himbauannya mengajak warganya untuk menjaga keamanan lingkungan masing-masing, meningkatkan kewaspadaan terhadap segala bentuk tindak kejahatan, apabila menemukan hal-hal yang mencurigakan untuk segera melaporkan ke pihak Kepolisian.

“Kita harus tetap waspada dan segera laporkan apabila ada kejadian atau hal mencurigakan,” kata Aipda Kasan Kusniadi.

Dengan kerjasama yang solid, diharapkan setelah Pilkada Serentak 2024 di Kabupaten Bekasi, masyarakat bersama sama menciptakan situasi aman dan damai. (Drt)

Baca Juga

Berita Terkait

ExposUpdate