Polsek Babelan Giat Police Goes To School di SMAN 2 Babelan

Senin, 17 Juli 2023
foto: Polsek Babelan giat Police Goes To School

BEKASI, Exposeupdate.com Senin, (17/07/2023). Pertama masuk bagi siswa siswi sekolah dan dalam rangka acara MPLS di SMAN 2 Babelan, pihak Kepolisian sektor Babelan dan unit lantas Babelan Polres Metro Bekasi lakukan giat Police Goes To School, Senin, (17/07/2023).

Giat Police Goes To School di SMAN 2 Babelan dilanjutkan pemberian materi kepada para siswa siswi di halaman sekolah.

Kanit lantas Ipda Agus Ruhiat didampingi Kanit Bimas Iptu Suwari memaparkan kepada siswa siswi tentang Hukum, bahayanya tawuran, Narkoba dan etika berlalu lintas pada saat mengendarai sepeda motor,” ucap Kanit lantas Ipda Agus Ruhiat.

“Hindarkan yang namanya bentuk tawuran, itu akan merugikan diri sendiri maupun orang lain dan setelah pulang sekolah langsung pulang ke rumah masing-masing bila mana sudah tidak ada keperluan sekolah, jangan nongkrong nongkrong yang tidak penting dan pastikan bila mana ade ade sekalian menggunakan motor harus mematuhi rambu-rambu lalu lintas, gunakan helm SNI dan tidak berboncengan lebih dari 2 orang,” tegas Agus. (Drt)

Baca Juga

Berita Terkait

ExposUpdate