Polsek Muaragembong Giat Cangkrukan di Satkamling Beri Himbauan Kamtibmas

Senin, 18 Desember 2023
fotto: Polsek Muaragembong Giat Cangkrukan bersama warga

BEKASI, Exposeupdate.com Senin, (18/12/2023). Jajaran Mapolsek Muaragembong Polres Metro Bekasi melaksanakan kegiatan cangkrukan (ngobrol santai/nongkrong bareng) di satkamling bersama warga yang berada di pinggir pantai Kp. Muara Jaya RT. 001/001, Desa Pantai Mekar, Kecamatan Muaragembong, Kabupaten Bekasi, guna memberikan himbauan Kamtibmas kepada warga, Jum’at malam (15/12/2023) pukul 20.00 WIB.

“Kegiatan kongko bareng bersama warga menjaga Kamtibmas menjelang pemilu. Walaupun kita berbeda pilihan atau dukungan tetap satu tujuan. Saling menghormati dan mendukung bahwa kita tetap bersaudara,” ucap Kapolsek Muaragembong AKP Bagus Susanto.

Masih katanya beliau, apabila di lingkungan ada orang yang mencurigakan jangan segan-segan untuk menanyakan dan melihat kartu identitas (KTP) orang tersebut.

Kapolsek juga memberikan pelayanan pengaduan melalui WhatsApp agar warga lebih mudah bila menemukan hal-hal yang mencurigakan saat poskamling guna mengantisipasi Kamtibmas di lingkungan.

Kapolsek juga mengingatkan bagi warga masyarakat yang akan melaksanakan pekerjaan khususnya para nelayan yang akan melaut agar menggunakan baju pelampung dan body sistem guna menjaga keselamatan.

Kegiatan poskamling berjalan aman dan kondusif. (Drt)

Baca Juga

Berita Terkait

ExposUpdate